Seremoni Kick Off Piala Presiden Esports 2020 digelar bersama dengan Babak Grand Final Turnamen Free Fire Indonesia Masters Season 2 di Tennis Indoor Stadium Kompleks Gelora Bung Karno Senayan Jakarta, hari Minggu lalu.
Kepala Badan Ekonomi Kreatif Triawan Munaf bersama dengan Kepala Staf Presiden Moeldoko, Menteri Komunikasi dan Informatika Rudyantara, Sesmenpora Gatot Dewa Broto, dan Ketua Panitia Penyelenggara Piala Esports Giring Ganesha, membuka Kick Off Piala Presiden Esports 2020. Pembukaan tersebut menandai bergulirnya Piala Presiden Esports 2020.
Ketua Panitia Penyelenggara Piala Esports Giring Ganesha mengatakan bahwa Piala Presiden Esports 2020 merupakan komitmen bersama pemerintah dengan berbagai pihak untuk mengembangkan dan memajukan esports di Indonesia.
“Kita berharap esports dan atlet-atlet esports Indonesia akan terus berkembang dan membawa prestasi bagi bangsa,” ujar mantan vokalis Nidji
Berbeda dengan gelaran perdana, ada peningkatan level turnamen dalam Piala Presiden Esports 2020. Dari sebelumnya merupakan kejuaraan nasional yang diikuti atlet esports tanah air, kali ini meningkat menjadi level regional Asia Tenggara.
Piala Presiden Esports 2020 juga akan diikuti oleh para atlet esports negara tetangga, yakni Thailand, Vietnam, Malaysia, Singapura, Filipina, dan Kamboja.
Dalam jumpa pers yang juga dihadiri Dirjen APTIKA Kemenkominfo Semuel Pangerapan, Deputi II Kantor Staf Presiden Yanuar Nugroho, Kepala Bekraf Triawan Munaf menyampaikan bahwa esports memiliki potensi ekonomi kreatif yang cukup besar karena esports melibatkan banyak orang di ekosistem yang sudah dibentuk.
“Sudah terlihat ada satu ekosistem yang potensial untuk menghubungkan suatu ekonomi baru. Ini kan termasuk digital,” ujar Triawan.
Lebih lanjut Triawan mengungkapkan bahwa Bekraf juga memberika trigger kepada industri game lokal dengan dipertandingkannya game asli indonesia di Piala Presiden Esports.
“Diharapkan ada games-games Indonesia yang bisa diikutsertakan dalam olahraga ini. Saya minta juga pada Garena untuk dapat bekerja sama untuk berkoordinasi mendevelop agar kita secara ekonomi bisa mendapatkan manfaat dari games itu sendiri,” ujarnya.
Piala Presiden Esports 2020 mempertandingkan beberapa game, yaitu Free Fire dan eFootball PES 2020 yang memiliki jenjang internasional untuk karir atlet esports Indonesia, satu game casual Mobile Premier League, dan satu game nasional yang masih dikurasi oleh Dewan Kurasi Game Nasional.
Dengan turut dipertandingkannya game nasional di Piala Presiden Esports 2020, diharapkan membuka ruang dan menjadi trigger tumbuhnya industri game asli Indonesia. (sak)