Perusahaan ritel pakaian global asal Jepang, UNIQLO, hari ini mengumumkan peluncuran tiga desain terbaru untuk proyek T-shirt PEACE FOR ALL, hasil kolaborasi dengan korporasi fotografer internasional Magnum Photo.
Koleksi terbaru ini menjadi spesial karena menampilkan berbagai foto-foto menakjubkan dan menggembirakan yang dipotret oleh fotografer Magnum dari proyek kemanusiaan internasional yang didanai dari hasil penjualan T-shirt amal PEACE FOR ALL. Seluruh koleksi terbaru ini akan tersedia mulai Jumat, 20 September.
Proyek PEACE FOR ALL yang diluncurkan pada Juni 2022 lalu, menampilkan berbagai desain kaos yang melambangkan harapan akan perdamaian. Desain-desain ini dibuat secara sukarela oleh para kolaborator UNIQLO yang memiliki tujuan yang sama dalam mewujudkan perdamaian dunia.
Di Indonesia, sebagian hasil penjualan T-shirt PEACE FOR ALL didonasikan untuk pemenuhan hak-hak anak dalam penanggulangan kemiskinan, diskriminasi, kekerasan, dan konflik melalui Save the Children Indonesia berdasarkan Kemensos RI No. 667/HUK-PS/2024.
Berkat dukungan dari para pelanggan, hingga saat ini lebih dari empat juta t-shirt PEACE FOR ALL telah terjual secara global, terhitung dari peluncuran proyek t-shirt amal ini pada bulan 2022, dan sudah ada 41 kolaborator yang berpartisipasi.
Melalui koleksi ini, yang diciptakan dengan menggabungkan “kekuatan pakaian” UNIQLO dengan “kekuatan fotografi” Magnum Photos, UNIQLO akan terus menyebarkan inisiatif kemanuasiaan PEACE FOR ALL ke seluruh dunia dengan misi akan perdamaian dunia.
Di Indonesia, Anak Perusahaan Fast Retailing Co. Ltd yaitu Fast Retailing Indonesia menyumbangkan sebagian keuntungan dari penjualan t-shirt PEACE FOR ALL kepada Save the Children Indonesia (Berdasarkan Keputusan Kementerian Sosial Republik Indonesia nomor 667/HUK-PS/2024) untuk mencegah kemiskinan, diskriminasi, kekerasan, dan konflik di Indonesia.
UNIQLO pertama kali meluncurkan proyek PEACE FOR ALL pada tanggal 17 Juni 2022, dan hingga saat ini telah menghadirkan berbagai desain dari 33 kolaborator (termasuk dalam koleksi terbaru ini). Hingga akhir Oktober 2023, UNIQLO telah berhasil menjual sebanyak 2,7 juta di seluruh dunia T-shirt dan menggalang dana sekitar 800 juta yen.
Perusahaan induk UNIQLO, Fast Retailing menyumbangkan 100% keuntungan dari penjualan T-shirt ini (atau setara dengan 20% dari harga jual masing-masing produk) kepada tiga organisasi bantuan internasional (UNHCR, Save the Children, Plan International Inc,) yang membantu mereka yang terkena dampak kemiskinan, diskriminasi, kekerasan, dan konflik. (ist)